Postingan

Sudirman Said Merasa Ada Kecurangan Di Pilgub Jateng 2018

Gambar
Sudirman Said Merasa Ada Kecurangan Di Pilgub Jateng 2018 . Calon Gubernur Jawa Tengah Sudirman Said menduga ia dan tim suksesnya dicurangi. Salah satunya, adanya larangan berpidato pada sebuah kegiatan sosialisasi. Ia menduga ada pihak tertentu yang tidak suka. Sudirman juga menerima laporan dari panitia pengawasan (panwas) yang merasa ditekan dan dihalang-halangi kelompok tertentu. “Kami menerima keluhan dari Panwas dan petugas lapangan. Sebagian bekerja dalam tekanan oleh kepala daerah yang berbeda pilihan dengan kami,” kata Sudirman lewat siaran pers, Minggu (27/5) malam. Contoh bentuk larangan itu, yakni menghentikan pidato yang dilakukan pihak Sudirman tanpa alasan jelas. Rencananya, cagub yang diusung Partai Gerindra, PKS, PAN, dan PKB itu akan melaporkan bentuk ketidakadilan tersebut ke Bawaslu Jateng. “Dalam waktu dekat kami akan sampaikan upaya-upaya yang menciderai demokrasi dan menista keinginan rakyat Jateng untuk berubah,” ujarnya. Mantan Menteri ESDM

Pilkada Jawa Tengah : Sudirman Said Janji Majukan Petani Organik

Gambar
Pilkada Jawa Tengah : Sudirman Said Janji Majukan Petani Organik . Calon Gubernur Jawa Tengah nomer urut satu Sudirman Said gencar melakukan kampanye ke sejumlah komunitas warga, guna mencari dukungan untuk maju dalam Pemilihan Calon Gubernur Jawa Tengah 2018. Salah satunya melakukan kunjungan ke komunitas petani organik Qaryah Thayyibah di Kalibening, Salatiga, Jumat (11/5/2018) siang. Dalam pertemuan ini Sudirman Said berdiskusi dengan petani organik bertajuk kedaulatan pangan dan kedaulatan petani. Sudirman Said mengatakan, kunci utama kedaulatan pangan di Jawa Tengah adalah pemerintahan yang bersih, memiliki kepedulian dan keberpihakan kepada petani, sehingga ujung dari urusan ini adalah terwujudnya ketahanan pangan dan mendorong terciptanya pertanian organik di Jawa Tengah. “itu saya kira tema besar yang harus kita dorong untuk Jawa Tengah.” tutur Sudirman. Sudirman menambahkan, petani sebagai salah satu subjek kedaulatan pangan, maka drinya mendorong petani

Prabowo : Sudirman Said Orang Bersih

Gambar
Prabowo : Sudirman Said Orang Bersih . Ketua Dewan Pembinan Partai Gerindra, Prabowo Subianto menyatakan dirinya menjadi saksi Sudirman Said adalah orang yang bersih. Karena itu walau dia tau Sudirman Said tidak punya uang, ia tetap memilih untuk mencalonkan Sudirman Said sebagai cagub Jawa Tengah di Pilgub 2018. “Ini mantan Menteri tapi ga punya duit. Tapi tetap saya ajukan karena saya tahu dia bersih,” tandas Prabowo saat menyampaikan orasi politik di Taman Kota Andhang Prengnan, Purwokerto, Jateng, Senin (14/5/2018). Lebih lanjut Prabowo menyatakan, dirinya tidak memilih orang dari kemampuan finansialnya. Tapi dari integritas dan kompetensinya. “Karena hanya pemerintahan bersih yang bisa mensejahterakan rakyat. Dan Sudirman Said orang yang bersih. Saya jadi saksi,” katanya lagi. Prabowo mengajak rakyat Jateng untuk tidak memberi kesempatan kepada pemimpin yang terlibat kasus korupsi. Pemimpin demikian, menurutnya, tidak layak diberi tempat lagi untuk memimpin.

Sudirman Said-Ida Fauziyah Bergerak Menuju Perubahan Jateng

Gambar
Sudirman Said-Ida Fauziyah Bergerak Menuju Perubahan Jateng . Sejak diluncurkan dua bulan lalu, gerakan kewirausahaan Ayo Obah yang dicanangkan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jateng nomor urut 2, Sudirman Said-Ida Fauziyah, langsung mendapat sambutan luar biasa. Hal ini terbukti dengan banyaknya peminat gerakan kewirausahaan tersebut. “Setelah dua bulan diluncurkan, gerakan berhasil melatih lebih dari 2.000 peserta di sejumlah kota besar di Jateng. Seperti Solo, Pati dan Purwokerto,” ungkap Ketua Gerakan Kewirausahaan Ayo Obah, Abdul Walid, dalam keterangan pers di Semarang, Senin (7/5/2018). Gerakan Ayo Obah, merupakan program yang dicanangkan Sudirman Said-Ida Fauziyah guna mengentaskan kemiskinan di Jawa Tengah, serta membuka peluang usaha supaya tidak ada lagi pengangguran. Peluncuran program Ayo Obah, diawali dengan pelatihan kewirausahaan yang diampu Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno. Menurut Walid, Ayo Obah adalah program pengorganisasian, partisipasi

Sudirman-Ida Salip Ganjar-Yasin Pada Survei LKPI

Gambar
Sudirman-Ida Salip Ganjar-Yasin Pada Survei LKPI . Masyarakat Jawa Tengah menginginkan pemimpin yang jujur, bersih dan tidak terindikasi kasus korupsi. Hal ini terkuak dari hasil survei Lembaga Kajian Pemilu Indonesia (LKPI) yang digelar sejak tanggal 9 Mei sampai dengan 22 Mei 2018 lalu. Direktur Eksekutif LKPI, Arifin Nur Cahyono mengatakan, dugaan keterlibatan Cagub Ganjar Pranowo dalam kasus e-KTP menggerus tingkat elektabilitas petahana Jawa Tengah itu. Akibatnya, tingkat elektabilitas Ganjar bersama cawagubnya, Taj Yasin yang diusung PDIP, PPP, Demokrat, dan NasDem  berada jauh di bawah pasangan Sudirman Said-Ida Fauziyah yang diusung oleh koalisi Gerindra, PKB, PKS, dan PAN. Tingkat elektabilitas Ganjar-Taj Yasin hanya sebesar 43,8%. Sementara mantan Menteri ESDM, Sudirman Said memiliki tingkat elektabilitas sebesar 51,3%. Sisanya, 4,9% responden tidak menjawab. Arifin menjelaskan, alasan dari jawaban responden yang diberikan secara spontan itu para responden

Sudirman Said : Seluruh Umat Beragama Harus Kompak Melawan Teror

Gambar
Sudirman Said : Seluruh Umat Beragama Harus Kompak Melawan Teror . Calon Gubernur nomor urut 2 Jawa Tengah Sudirman Said mengutuk peristiwa teror bom terhadap 3 gereja di Surabaya pada Minggu (13/5/2018) kemarin. Pria yang akrab disapa Pak Dirman itu menegaskan tak ada agama manapun yang membenarkan aksi keji itu. “Pelaku bom Surabaya dan perancangnya pasti bukan orang beragama. Agama adalah pembawa damai dan penyebar manfaat, bukan kekerasan,” katanya, Senin (14/5) di Kota Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Pak Dirman sedih dengan aksi itu. Dia berdoa yang terbaik untuk keluarga korban dari aksi terorisme tersebut. “Kepada keluarga korban kami turut berbela sungkawa. Semoga diberi kesabaran dan kekuatan. Kepada seluruh masyarakat Indonesia kita harus bersatu padu untuk menolak kekejian seperti ini dan kepada aparat semoga bisa bertindak seadil-adilnya agar bangsa ini bisa bebas dari perbuatan teror,” katanya. Secara khusus, dia meminta kepada seluruh umat

Sudirman Said Janji Pangkas Kemiskinan Di Jateng Hingga 6%

Gambar
Sudirman Said Janji Pangkas Kemiskinan Di Jateng Hingga 6% . Program penanggulangan kemiskinan paling ditunggu oleh masyarakat. Maka dari itu, calon Gubernur Jawa Tengah, Sudirman Said akan fokus terhadap hal tersebut. Sudirman mengatakan hal itu kepada wartawan saat mendampingi kunjungan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, di Taman Rekreasi Andhang Pangrenan, Purwokerto, Banyumas, Jateng. “Tadi, dikatakan Pak Prabowo (Ketua Umum Partai Gerindra) bahwa yang paling penting di depan memang bagaimana kepemimpinan, karena menentukan banyak hal. Yang tadi dikatakan, kalau kita bisa fokus pada pemberantasan kemiskinan, saya kira itu program yang paling ditunggu masyarakat banyak,” kata Sudirman. Oleh karena itu, kata dia, pihaknya akan berupaya mengurangi kemiskinan, menyediakan lapangan kerja, dan membangun pemerintahan yang bersih. Pilkada Jateng 2018 secara resmi diikuti pasangan calon gubernur Ganjar Pranowo-Taj Yasin Maimoen yang diusung oleh PDI Perjuangan,

Penilaian Prabowo Terhadap Sosok Seorang Sudirman Said

Gambar
Penilaian Prabowo Terhadap Sosok Seorang Sudirman Said . Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyatakan dirinya menjadi saksi Sudirman Said adalah orang yang bersih. Karena itu, meski Sudirman Said tidak punya uang, ia tetap memilih untuk mencalonkan Sudirman Said sebagai cagub Jawa Tengah di Pilgub 2018. “Ini mantan menteri tapi enggak punya duit. Tapi tetap saya ajukan karena saya tahu dia bersih,” kata Prabowo saat menyampaikan orasi politik di Taman Kota Andhang Prengnan, Purwokerto, Jawa Tengah, Senin (14/5/2018). Lebih lanjut Prabowo menyatakan, dirinya tidak memilih orang dari kemampuan finansialnya, tapi dari integritas dan kompetensinya. “Karena hanya pemerintahan bersih yang bisa menyejahterakan rakyat. Dan Sudirman Said orang yang bersih. Saya jadi saksi,” ujarnya. Prabowo mengajak rakyat Jateng untuk tidak memberi kesempatan kepada pemimpin yang terlibat kasus korupsi. Pemimpin demikian, menurutnya, tidak layak diberi tempat lagi untuk

Sudirman Said Menghimbau Seluruh Umat Beragama Harus Kompak Lawan Terorisme

Gambar
Sudirman Said Menghimbau Seluruh Umat Beragama Harus Kompak Lawan Terorisme . Calon Gubernur Jawa Tengah nomor urut 2, Sudirman Said mengutuk keras peristiwa teror bom terhadap tiga gereja di Surabaya pada Minggu (13/5) kemarin dan juga di Mapolrestabes Surabaya Senin (14/5). Pria yang akrab disapa Pak Dirman itu menegaskan tak ada agama manapun yang membenarkan aksi keji itu. “Pelaku bom Surabaya dan perancangnya pasti bukan orang beragama. Agama adalah pembawa damai dan penyebar manfaat, bukan kekerasan,” katanya saat di Kota Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Senin (14/5). Pak Dirman sedih dengan aksi itu. Dia berdoa yang terbaik untuk keluarga korban dari aksi terorisme tersebut. “Kepada keluarga korban kami turut berbela sungkawa. Semoga diberi kesabaran dan kekuatan. Kepada seluruh masyarakat Indonesia kita harus bersatu padu untuk menolak kekejian seperti ini dan kepada aparat semoga bisa bertindak seadil-adilnya agar bangsa ini bisa bebas dari perbuatan teror

Keluhan Warga Jateng Yang Kesulitan Berwirausaha

Gambar
Keluhan Warga Jateng Yang Kesulitan Berwirausaha . Relawan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2 Jawa Tengah, Sudirman Said menemukan masih banyak warga Jawa Tengah yang mengeluhkan sulitnya membuka usaha. Ahmad Sangidun adalah pengurus Eks Karesidenan Banyumas Tim Perjuangan Merah Putih. Ia merupakan sayap pendukung Sudirman-Ida, Rabu (9/5/2018) menuturkan bahwa dari berbagai pertemuan yang dilakukan relawan Sudirman Said dan Ida Fauziyah pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah nomor urut 2, bersama warga Jawa Tengah terdapat tiga isu yang paling mencolok, yakni kartu tani, kesempatan berusaha dan pemerintahan bersih bebas korupsi. “Sejak dimulainya masa kampanye hingga kini kami terus melakukan pertemuan-pertemuan bersama masyarakat dalam forum Majelis Desa, tiga isu itu paling banyak dikeluhkan saat diskusi berlangsung,” katanya. Dia menyebut bahwa isu yang sangat mencolok adalah kesulitan berusaha ata membuka usaha bagi para masyarakat